Cara Membuat Lampu Motor Jadi Terang Dengan Relay

   Cara Membuat Lampu Motor Jadi Terang Dengan Relay-Hai guys apakah kalian sudah tau cara meningkatkan keterangan lampu motor dengan relay, lampu motor berfungsi sebagai penerang jalanan saat berkendara di waktu malam agar si pengendara menjadi lebih jelas saat melihat ke jalanan, bagaimana ketika lampu kita mati dan redup saat di jalan pasti akan menggangu si pengendara saat pandangan ke jalanan, nah bagaimana sih biar lampu kita bisa terang dalam jangka waktu yang cepat, lampu juga berpengaruh saat anda berpergian jauh bisa jadi lampu anda menjadi panas dan akan membuat si lampu menjadi redup bahkan menjadi rusak.



   Lampu sepeda motor sebetulnya sudah disetting oleh produsen dan juga telah melalui uji kendaraan agar lampu tersebut memenuhi standar. Namun kerap kali para pengendara yang suka mengotak-atik motornya membuat agar lampu motornya lebih terang. Berbagai carapun dilakukan agar lampu motor lebih terang dari standar. Salah satu caranya dengan menambahkan dua buah relay pada lampu motor tersebut..  Pada prinsipnya cara ini hanya untuk mengurangi hambatan pada rangkaian lampu kepala. Sebelum saya jelaskan trik membuat lampu motor lebih terang dengan menggunakan relay alangkah baiknya kita bahas cara kerja relay terlebih dahulu. Sebuah relay biasanya terdapat 4 nuah terminal yaitu 85,86, 30 dan 87. Di dalam relay terdapat dua bagian yaitu elektro magnet dan contact point. Terminal 85 dan 86 terhubung dengan elektro magnet sedangkan terminal 30 dan 87 terhubung dengan contact point. Untuk lebih jelasnya bisa dilihat pada gambar relay berikut ini:

sumber tipstrickotomotif




   Untuk cara kerja relay sendiri adalah pada saat sebuah arus mengalir ke 85 dan 86 dengan terhubung dengan ground(-). maka akan timbul kemagnetan dengan elelktromagnet ,kemagnetan tersebut akan menarik kontak piont (terminal 87) yang menyebabkan terminal 30 dan 87 terhubung. jadi dasar intinya relay adalah saklar elektromagnetik. setelah anda semua mengetahui cara kerja dan fungsi dari relay maka selanjutnya kita akan melakukan Cara Membuat Lampu Motor Jadi Terang dengan relay berikut cara membuat dan cara mempraktekannya baca sampai selesai guys:

1. Siapkan terlebih dahulu 2 buah relay (normaly open)
2. Hubungkan terminal 30 ke baterai positif (bisa di ambil dari kabel sebelum sakelar utama kepala lampu motor)
3. Hubungkan terminal 87 ke terminal lampu utama (jarak dekat)
4. Hubungkan treminal saklar 85 jarak dekat (kabel yang jarak dekat lampu di potong)
5. Hubungkan terminal 86 ke negatif
6. Lakaukan lengkah di atas pada relay yang kedua untuk jarak jauh.







   .Jadi intinya arus utama yang akan masuk ke lampu tidak melewati saklar melainkan di jumper dari baterai langsung menuju lampu. Saklar lampu digunakan untuk mengaktifkan elektro magnet pada relay saja. Dengan begitu hambatan rangkaian lampu kepala lebih kecil, sehingga lampu akan terang.

    Bagaimana tips tadi apakah sangat membantu bukan, nah cukup sampai di sini penyampain saya mengenai Cara Membuat Lampu Motor Jadi Terang Dengan Relay ,jika ada pertanyaan atau ritik dan saran silahkan langsung berkomentar di bawah. terima kasih sudah berkunjung, good luck


Sumber:tipstrickotomotif.blogspot.com



   


EmoticonEmoticon